Rabu, 19 Desember 2012

Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional

JAMBI - Hari ini adalah puncak peringatan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) 2012, Kamis (20/12/2012), acara tahun ini HKSN dipusatkan di Ternate, Maluku Utara.
Wakil Presiden Boediono, akan memberikan sambutan, dan dilanjutkan pencanangan GKSN. Wapres juga akan memberikan piagam penghargaan Kesetiakawanan Sosial 2012.

Lalu bagaimana Karang Taruna di Jambi, terakhir saya mengikuti adalah tahun 1997 dan menurut kabar dari mantan pengurus Karang Taruna, kini Karang Taruna Jambi dipegang oleh orang2 itu saja, sepertinya dianggap di provinsi Jambi tidak ada generasi muda yang mampu, boleh dibilang jabatan ketua dari jaman pak Harto sampai kini ketua dan sekretaris dipegang orang-orang itu saja.

Apa sih yang mereka cari, kalau makna Karang Taruna dari desa untuk desa, dari pemuda kembali ke pemuda, Saya mantan pengurus Karang Taruna di kelurahan sejak tahun 1983 hingga 1992, juga menjadi pengurus Forum Komunikasi Karang Taruna (FKKT) Kota Jambi, 2 periode, Pengurus Forum Komunikasi Karang Taruna (FKKT) Provinsi Jambi, 1 periode.

Karang Taruna dulu berperan sangat aktif di provinsi Jambi, namun sayang, kini  gaungnya Karang Taruna tidak seperti dulu lagi, apalagi pada hari ini adalah “Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional” (Romy)