Rabu, 11 April 2012

Gempa Aceh 2012: 27 Negara Siap Hadapi Tsunami

Nanggroe Aceh Darussalam, dan Sumatera Utara berpotensi menimbulkan tsunami. Pascific Tsunami Warning Center di Hawaii mengeluarkan waspada kemungkinan tsunami di 27 negara.“Gempa sebesar ini berpotensi menimbulkan tsunami ganas yang mempengaruhi seluruh garis pantai di sepanjang cekungan Samudera Hindia,” tulis pernyataan Tsunami Warning Center (TWC), Rabu (11/4/2012).TWC meminta pemerintah di 27 negara tersebut untuk waspada dan melakukan penanganan yang tepat, termasuk perintah evakuasi. Apalagi gelombang besar tsunami diprediksikan akan datang dalam waktu 30 menit.

Negara-negara yang diprediksi terkena tsunami besar adalah: Indonesia, India, Sri Lanka, Australia, Myanmar, Thailand, Maladewa, Inggris, Malaysia, Mauritius, Reunion, Seychelles, Pakistan, Somalia, Oman, Madagaskar, Iran, Uni Emirat Arab, Yaman, Komoro, Bangladesh, Tanzania, Mozambik, Kenya, KEpulauan Crozet, Kerguelen, Afrika Selatan dan Singapura. TWC juga mempredikskan jika terjadi tsunami, maka gelombang itu diperkirakan tiba pada pukul 16.21 di Simeulue, pukul 16.31 di Banda Aceh, pukul 17.17 di Padang, Sumatera Barat, dan pukul 17.38 di Bengkulu. Negara terakhir yang dihantam tsunami diprediksi adalah Singapura yang diperkirakan tiba pada pukul 23.51.

http://nasional.lintas.me/go/ciricara.com/gempa-aceh-2012-tni-malah-bikin-warga-tambah-panik/