Sabtu, 08 September 2012

Sejit Fuat Cu Kong, Dihadiri Pengusaha Top Jambi

JAMBI – Tidak disangka ulang tahun Shen Ming, Tio Kong Seng Khun yang lebih dikenal dengan nama panggilan “Fuat Cu Kong” dihadiri lebih dari seribu umat Khonghucu Jambi dan para pengusaha top di Provinsi Jambi, mereka rela datang walaupun harus menumpang kendaraan teman maupun dengan mengunakan jasa tukang ojek.
Letak kelenteng Seng Too Kheng yang diresmikan tahun 2008, perbatasan antara kota Jambi dengan Kabupaten Muarojambi, selain itu lokasi tersebut sepi dari pemukiman warga, namun, walaupun jauh dan sepi, tidak menghalangi niat umat untuk melakukan sembahyang di Kelenteng Seng Too Kheng terletak di Jalan Lingkar Timur II, Rt. 03, Kelurahan Payo Selincah, Kecamatan Jambi Timur, kota Jambi.

Prosesi upacara sejit Tio Kong Seng Khun “Fuat Cu Kong” dan Kho Khun dipimpin langsung oleh rohaniawan Matakin Jambi, The Lien Teng, dimulai sejak pukul 09.00 berakhir pukul 13.30 dan dilanjutkan dengan makan bersama.

Sejit Tio Kong Seng Khun (Fuat Cu Kong) tahun ini, boleh dibilang lebih ramai dari tahun lalu, bahkan yang hadir bukan dari umat biasa, karena ketua kelenteng merupakan orang yang cukup terkenal di Jambi, yakni Tanoto Kusuma/ Tan Wan Kheng (pemilik hotel Novita Jambi).

Acara tersebut dihadiri oleh ketua MATAKIN (Majelis Tinggi Agama Khonghucu Indonesia) Provinsi Jambi, Darman Wijaya, wakil ketua MATAKIN kota Jambi, Huwanda Desswandhy, ketua MAKIN Leng Chun Kheng, Lim Han Mong, ketua MAKIN Gi Hong Tong, Alex Sujanto, selain itu tampak hadir juga para pengusaha dan tokoh masyarakat Jambi, seperti Lie Tiong Lam (Sesepuh Perkumpulan ANKE Jambi), ketua Hok Liong Sai Herman Suprapto (Chen He Siang), ketua harian Pexi Jambi, Mulyadi, Rudy Lidra, Kontraktor), Andreas (Ong Seng Tek) pimpinan Jambi Prima Mall, Rony Attan, pimpinan distribusi Motor Honda. (Romy)