Rabu, 19 Juni 2013

Kapolres Tanjabbar Setuju Kasus Tertembaknya Anton Diusut Tuntas

Menanggapi aksi solidaritas puluhan jurnalis se-Tanjung Jabung Barat, atas tertembaknya jurnalis Trans 7 Anton beberapa waktu lalu, Kapolres Tanjab Barat mengaku sangat faham apa yang dirasakan para jurnalis, ketika melihat rekannya bersimbah darah.
"Kami sangat faham solidaritas yang rekan-rekan lakukan, kalau ini terjadi terhadap anggota kami, pasti solidaritas yang sama yang akan kami lakukan," kata Naik Pamen, Rabu (19/6).
Sebagai Kapolres, di hadapan para jurnalis ia juga meminta maaf atas permasalahan tersebut. "Kami sangat tidak menyetujui adanya benturan antara Polisi dengan wartawan di lapangan," tukasnya.

Ia mengaku sangat setuju kasus ini untuk diusut tuntas. "Kapolda juga sudah meminta maaf dan sudah menyampaikan bahwa ada kesalahan prosedur. Propam tentunya akan memproses dan mengecek tingkat kesalahannya, kita serahkan kasus ini kepada majelis pada persidangan dalam memberi putusan," ucap Kapolres.

"Terkait aspirasi rekan-rekan, saya akan langsung sampaikan kepada Bapak Kapolda, baik tertulis maupun lisan. Saya yakin Bapak kapolda akan bertanggung jawab penuh," pungkasnya.

http://jambi.tribunnews.com/2013/06/19/kapolres-tanjabbar-setuju-kasus-tertembaknya-anton-diusut-tuntas
* Kamera Rusak Datang Saja Ke AYEN Service Kamera