Selasa, 08 Juli 2014

Warga Tionghoa Coblos Di TPS 1 dan 2 Kelurahan Talang Jauh

JAMBI, ayojambi.com - Hari ini (9/7), sebanyak 400 lebih warga Koni 4 Kelurahan Talangjauh, Kecamatan Jelutung Kota Jambi yang terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT), akan menyalurkan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 2 yang berada di Kelurahan Talangjauh.
Puluhan warga etnis Tionghoa dari Rt. 1, 2 dan 3, Kelurahan Talangjauh, Kecamatan Jelutung, Kota Jambi ikut ambil bagian dalam Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Mereka bersiap mengikuti pesta demokrasi lima tahunan tersebut dan memilih calon Presiden yang dapat mensejahterakan rakyat Indonesia lima tahun ke depan.

"Sebagai WNI yang baik, kita harus ikut berperan melalui pemilu ini," ujar Yenny kepada ayojambi.com di TPS 2, Jalan Koni 4, Kelurahan Talangjauh, Kota Jambi, Rabu (9/7). Tambah Yenni kita harap siapapun Presiden terpilih, jangan sampai terjadi banyak koruptor, karena para koruptor menyengsarakan rakyat kecil seperti kami ini, imbuh Yenni.

Dalam pantauan dilapangan, tahun ini banyak terdapat Pemilih Pemula maka panitia di TPS 2 menjelaskan pilih salah satu gambar Capres yang menjadi idola mereka "Kita harapkan pemilih pemula mencoblos dengan cara yang benar agar tidak sia-sia, Ketua KPPS, Djumali. Ujar Djumali. (Romy)
* www.ayojambi.com/